Manfaat Daun Salam

Sifat dan Khasiat :
Daun rasanya kelat dan astrigen
Kandungan Kimia :
Salam mengandung minyak asiri (sitral, eugenol), tanin dan flavonoid
Bagian yang digunakan :
Bagian yang digunakan adalah daun. Selain itu kulit batang, akar dan buah
juga berkhasiat sebagai obat.
Indikasi :
Daun digunakan untuk pengobatan:
Kolesterol tinggi
Kencing manis (Diabetes mellitus)
Tekanan darah tinggi (Hipertensi)
Radang lambung/maag (gastritis)
Diare
Buah digunakan untuk pengobatan :
Mabuk alkohol
Cara pemakaian :
Untuk obat yang diminum, minum rebusan 7-20 lembar daun segar atau daun yang
telah dikeringkan. Untuk pemakaian luar, giling daun, kulitbatang atau akar
sampai halus, lalu bubuhkan ke tempat yang sakit, seperti kudis dan
gatal-gatal.
Diare :
Cuci 15 lembar daun salam segar samapi bersih. Tambahkan 2 gelas air, lalu
rebus sampai mendidih (Selama 15 menit). Selanjutnya masukkansedikit garam.
Setelah dingin, saring dan air saringannya diminum sekaligus
Kencing manis :
Cuci 7-15 lembar daun salam segar, lau rebus dalam 3 gelas air samapai
tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan air saringannya diminum
sekaligus sebelum makan. Lakukan sehari 2 kali.
Menurunkan kadar kolesterol darah yang tinggi :
Cuci 10-15g daun salam segar sampai bersih, lalu rebus dalam 3 gelas air
sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan air saringannyadiminum
sekaligus di malam hari. Lakukan pengobatan ini setiap hari.
Menurunkan tekanan darah tinggi:
Cuci 7-10 lembar daun salam sampai bersih, lalu rebus dalam 3 gelas air
sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan air saringannyadiminum
sehari 2 kali, masing-masing 1/2 gelas.
Sakit Maag :
Daun salam segar sebanyak 15-20 lembar dicuci bersih. Rebus dengan 1/2 liter
air sampai mendidih selama 15 menit. Tambahkan gula enau secukupnya. Setelah
dingin, minum airnya sebagai teh.Lakukan setiap hari sampai rasa perih dan
penuh dilambung hilang.
Mabuk alkohol :
Cuci 1 genggam buah salam masak sampai bersih, lalu tumbuk sampai halus.
Peras dan saring, lalu air yang terkumpul diminum sekaligus

Pos ini dipublikasikan di Tips dan tag . Tandai permalink.

2 Balasan ke Manfaat Daun Salam

  1. SD berkata:

    Wah saya baru tau kalau manfaatnya nggak cuma buat masak aja. Kebetulan saya punya pohonnya di rumah. Tapi nggak pernah berbuah.

    Salam kenal 🙂

Tinggalkan komentar